1. Pendidikan
Kami percaya bahwa kemajuan sebuah bangsa sangat dipengaruhi oleh tingkat pendidikan dan kesadaran belajar penduduknya, sehingga kami menempatkan bidang pendidikan sebagai sasaran utama program CSR kami.
Kami mendukung kemajuan sekolah-sekolah di Indonesia, khususnya lembaga pendidikan di sektor maritim dengan menyediakan beasiswa dan hibah. Kami mulai dengan lembaga pendidikan yang letaknya paling dekat dengan wilayah operasional utama kami.
Direksi kami cukup terlibat dalam memberikan seminar dan motivasi pada beberapa sekolah untuk menginspirasi generasi masa depan.
Program CSR di bidang pendidikan yang telah kami laksanakan diantaranya :
- Beasiswa Kru Kapal
- Program Magang Kerja
- Mengajar di Sekolah Tinggi
- Seminar & Workshop di sekolah-sekolah pelayaran
2. Kesehatan
Perseroan bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) mengadakan kegiatan donor darah baik di Jakarta maupun di Balikpapan.
Perseroan melaksanakan kegiatan donor darah secara rutin, empat kali dalam setahun atau setiap tiga bulan sekali. Kegiatan Donor darah tidak terbatas hanya karyawan Perseroan saja, tapi juga melibatkan warga sekitar.
3. Lingkungan
Selain di bidang pendidikan dan kesehatan, Perseroan juga sangat peduli dengan kesehatan lingkungan sekitar. Karena itu untuk meningkatkan akses dan kesehatan lingkungan, Perseroan mengadakan beberapa kegiatan CSR yang berkaitan dengan lingkungan, yaitu:
- Perbaikan dan pengerasan jalan sehingga kendaraan dapat melintas dengan lebih aman dan nyaman.
- Menyediakan tempat sampah di daerah yang sebelumnya tidak tersedia.
4. Pengembangan Masyarakat
Lokasi : Citamiang, Megamendung, Bogor
Hanya sejauh kurang dari dua jam perjalanan dari Jakarta, Kampung Citamiang di Desa Mega Mendung, Kabupaten Bogor, ternyata di bidang teknologi masih sangat jauh tertinggal di belakang. Untuk meningkatkan pendidikan, mendorong kreatifitas dan inovasi, Perseroan membuka akses digital ke daerah tersebut dengan memberikan dan memasang enam unit komputer yang terkoneksi ke jaringan internet serta membangun taman bacaan sederhana bagi para siswa di sana. Secara berkala Perseroan memberikan pelatihan komputer dan pemanfaatan jaringan internet untuk mencari informasi serta membuka akses pasar.